Lokakarya Hasil Pelaksanaan Bantuan Pemerintah Diklat Penguatan Kepala Sekolah

Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah menyelenggarakan Kegiatan Lokakarya Hasil Pelaksanaan Bantuan Pemerintah Diklat Penguatan Kepala Sekolah. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 4 (empat) hari, pada tanggal 10 s.d 13 Desember 2019 di Hotel Lor In Solo, Jl. Adi Sucipto No.47, Kenaiban, Blulukan, Kec. Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57174.

Tujuan dari kegiatan ini adalah :

  1. Memastikan bahwa kegiatan dan pelaporan sudah selesai dilaksanakan oleh LPD;
  2. Mengetahui tingkat ketercapaian pelaksanaan dana bantuan pemerintah untuk diklat penguatan kepala sekolah baik dari segi fisik maupun anggaran;
  3. Mengevaluasi hasil monev dan supervisi sebagai bahan tindak lanjut perbaikan;
  4. Menyusun rekomendasi perbaikan pelaksanaan diklat penguatan kepala sekolah di tahun 2020.

[ngg src=”galleries” ids=”27″ display=”basic_thumbnail” images_per_page=”9″ number_of_columns=”3″]